You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gerebek Sampah Digelar di RW 02 Pulau Tidung
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Gerebek Sampah Digelar di RW 02 Pulau Tidung

Kelurahan Pulau Tidung Kepulauan Seribu Selatan menggelar gerebek sampah di RW 02 tepatnya di area pantai pesisir timur Jembatan Cinta dan belakang SMK Negeri 61 Jakarta.

Hasilnya, sebanyak lima meter kubik sampah organik berhasil dikumpulkan dari kegiatan gerebek sampah ini,

Lurah Pulau Tidung, Cecep Suryadi mengatakan, kegiatan gerebek sampah yang dilakukan seusai senam Maumere tersebut diikuti sebanyak 86 orang yang terdiri dari para ASN kelurahan, Satpol PP, petugas PPSU, pengelola RPTRA, PJLP. Selain itu, kegiatan gerebek sampah ini juga diikuti para kader PKK, kader Jumantik, Dasa Wisma, pengurus RT/RW dan warga setempat.

"Hasilnya, sebanyak lima meter kubik sampah organik berhasil dikumpulkan dari kegiatan gerebek sampah ini," ujar Cecep, Jumat (13/9).

Gerebek Sampah Digelar di Pulau Untung Jawa

Ditambahkannya, sampah yang berhasil dikumpulkan ditampung di TPS sementara sebelum diangkut lebih lanjut ke kapal KM Bersih Laut.

"Sampah plastik yang bisa dimanfaatkan kita pilah dan selebihnya kita buang ke TPS," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1542 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1517 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1123 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1082 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1044 personDessy Suciati